Foto: Vallo |
Acara Pelatihan Penulisan Jurnal Online Dosen Perguruan Tinggi Keagamaan Katolik dihadiri oleh seluruh Perguruan Tinggi Keagamaan Katolik se-Indonesia dan dipandu oleh Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN).
Petrus Tamelab, S.Fil.M.Th, Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LP2M) STIPAS Keuskupan Agung Kupang, menjelaskan bahwa salah satu misi LP2M adalah meningkatkan kualitas penelitian dan penulisan ilmiah melalui pelatihan. Penulisan jurnal online dianggap sebagai aspek penting dalam mewujudkan Tridharma Perguruan Tinggi, yang melibatkan riset, pengabdian kepada masyarakat, dan pembelajaran.
Tamelab menyatakan, "Urgensi dari pelatihan jurnal online adalah membuka cakrawala berpikir para dosen untuk menuangkan ide dan gagasan dalam bentuk artikel yang akan dipublikasikan, bukan sekadar berbicara tanpa berbuat sesuatu. Para dosen semakin terobsesi dan bersemangat dalam melakukan riset penelitian dan pengabdian kepada masyarakat yang berkualitas demi mendukung akreditasi institusi dan program studi yang berdaya saing, baik secara nasional maupun global."
STIPAS Keuskupan Agung Kupang berhasil membagi dosen-dosennya menjadi dua kelompok. Kelompok pertama, yang terdiri dari DR.Florens Maxi Un Bria, S.Ag, M.Sos, Petrus Tamelab, S.Fil.M.Th, Graciana Amanda Bele, ST.MM, dan Bonevantura Jemy Bria, S.Pd., M.Pd, mendapatkan rekomendasi untuk publikasi tulisan di jurnal bereputasi Scopus Q1. Sementara kelompok kedua, yang terdiri dari Antonius I.N.Tukan, S.Fil.M.Th, Maria H. L.Ngongo, M.Th, Emilia D. Taek, S.Ag.MM, Emanuel I.D. Jee’Maly, S.Fil.M.Pd, dan Valentinus K.Masan, S.Pd, mendapatkan rekomendasi untuk publikasi tulisan di Scopus Q3 oleh Badan Riset dan Inovasi Nasional.
Dengan prestasi ini, STIPAS Keuskupan Agung Kupang semakin menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan kualitas penelitian dan penulisan ilmiah di lingkungan perguruan tinggi keagamaan Katolik di Indonesia. Semoga riset dan pengabdian kepada masyarakat dari dosen-dosen ini tidak hanya menjadi dokumen usang, tetapi juga menjadi pemikiran berkualitas yang bermanfaat bagi yang lain. (*)