Notification

×

Di Taman Doa Yesus Maria, HIPPMAB Kupang Lakukan Kemah Kerohanian

Selasa, 06 Juni 2023 | Juni 06, 2023 WIB Last Updated 2023-06-05T16:47:54Z
Foto: Panitia HIPPMAB Kupang
Oelamasi, Fakta Line - Organisasi kemahasiswaan HIPPMAB Kupang melaksanakan kegiatan Kemah Kerohanian di Taman Doa Yesus Maria Oebelo, Kabupaten Kupang, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT). Kegiatan ini dilaksanakan pada (3-4/6/2023) dengan mengusung tema "Orang Muda Katolik Yang Bertumbuh, Berbuah dan Berdampak di Zaman Milenia".


Turut terlibat dalam kegiatan ini diantaranya anggota aktif, senior dan alumni HIPPMAB Kupang, dan juga turut hadir pater dari Taman Doa Yesus Maria Oebelo.


Serlin Azi sebagai Koordinator kegiatan ini mengatakan, melalui kegiatan kemah kerohanian ini dapat menambah pengalaman baru anggota HIPPMAB Kupang.


"Kegiatan ini diawali ibadah sabda bersama, sering kitab suci, api unggun yang dikolaborasikan dengan pembawaan puisi dan lagu-lagu rohani oleh anggota aktif HIPPMAB Kupang," ujarnya.


Pater Florianus Ahoinnai, CMFp, selaku yang memimpin ibadah mengatakan cinta Tuhan juga dapat diwujudkan dengan bagaimana kita menyatu dan menghargai alam sebagai bentuk dari ciptaannya. 


Menurut Pater Florianus, sebagai generasi milenial sudah seharusnya hadir untuk mencintai alam dan tugas anak muda adalah merawat alam bukan hanya berkemah semata. Kata dia, yang ingin diharapkan dari generasi muda saat ini adalah mengaplikasikan cinta terhadap alam yang dimana karakter cinta pada alam dapat diartikan sebagai suatu sikap dan tindakan yang senantiasa berusaha mencegah penyalahgunaan alam dan meningkatkan upaya-upaya untuk memperbaiki keretakan yang sudah terjadi pada alam lalu melihat kehadiran alam dan tugas kita adalah merawat alam itu.


Sementara Ketua Umum HIPPMAB Kupang  Vino Kewa mengatakan, sebagai organisasi kekeluargaan HIPPMAB Kupang merasa terpanggil bahwa pentingnya kemah kerohanian untuk menumbuhkan spiritualitas orang muda dalam era modernisasi. 


"Menjadi orang muda Katolik kegiatan -kegiatan seperti Kemah kerohanian sudah seharusnya dilakukan. Pesan moral dari kegiatan ini kita sebagai orang muda Katolik untuk lebih membuka diri dan menjalin relasi dengan sesama dan alam ciptaan," pungkasnya.

HIPPMAB